Kamis, 03 Januari 2008

Logika Matematika


Logika Matematika (dicuplik dari buku matematika SMK )
1. Pengertian Konjungsi ( Λ )
Dalam kehidupan sehari-hari kita pasti mengenal beberapa kalimat yang
didalamnya terdapat kata hubung “ Dan “, sebagai contoh “ 2 adalah bilangan genap Dan 5 adalah bilangan ganjil “.
Dari contoh diatas maka kita dapat melihat dari dua pernyataan yang dihubungkan dengan kata “ Dan “ merupakan kalimat baru yang disebut kalimat Konjungsi. Kita dapat menilai kalimat tersebut benar atau salah dari realita atau keadaan yang sebenarnya.
Jika dalam contoh kalimat diatas “ 2 adalah bilangan genap dimisalkan p serta 5 adalah bilangan ganjil dimisalkan q “ sedangkan Dan dilambangkan dengan ^ maka contoh kalimat diatas dapat ditulis “ p Λ q “.
Konjungsi ( ^ ) akan bernilai benar jika pernyataan p bernilai benar dan q bernilai benar, tetapi jika salah satu dari pernyataan bernilai salah maka konjungsi akan bernilai salah.